Pages

Selasa, 27 Agustus 2013

Hand In Hand : Indahnya Berbagi

Berawal dari ikutan bukber Female Daily dimana untuk mengikuti acara tersebut, para peserta diharuskan membawa mainan anak atau buku anak yang masih layak untuk disumbangkan, saya mulai mengetahui program #handinhand.

Hari itu tepat di hari Anak Nasional Indonesia, acara bukber Female Daily berlangsung dengan mengambil lokasi di fX mall Sudirman. Saya datang bersama seorang teman langsung menuju meja registrasi terlebih dulu untuk selanjutnya menyerahkan mainan anak yang kami bawa. Cukup terkejut ternyata sudah banyak mainan dan buku anak yang terkumpul disana.

Acara dibuka oleh MC Amy Zein yang bisa menghidupkan suasana petang itu ditambah lagi seseruan acara games yang lucu dan menarik. Hingga akhirnya waktu bergulir, tiba saatnya kami berbuka puasa. Alhamdulilah buka puasa kali ini diawali dengan menyantap takjil dari seorang chef yang membuat cemilan dengan bahan dasar Wafer Tango rasa cocopandan. Yummy... :)

Amy Zein dengan background live tweet saya :)
Setelah acara makan dan sholat Maghrib kelar maka saatnya talkshow dengan pembicara @nenglita dari Female Daily dan seorang ibu cantik dari perwakilan Tango Wafer.

Talkshow yang seru dan mengharukan
Talkshow tersebut membahas tentang Program Tango Peduli yang mengambil lokasi di Pulau Nias Sumatera Utara. Latar belakang terbentuknya Program Tango Peduli pada tahun 2010 yaitu karena melihat keprihatinan anak anak Indonesia yang mengalami gizi buruk. 

Dalam kiprahnya Program Tango Peduli telah membangun Balai Pemulihan Gizi yang bertujuan untuk memulihkan anak anak gizi buruk. Dan sejak tahun 2011-2012 Program Tango Peduli berhasil memberdayakan 25 keluarga di Pulau Nias.

Ruang Lingkup Program Tango Peduli dimulai dari keluarga hingga merambah ke desa desa.
Pencapaian Program Tango Peduli
Adalah seorang anak balita bernama Brian Harefa yang memiliki tubuh sangat kurus akibat gizi buruk yang dialaminya. Selain mengalami gizi buruk, Brian juga mengidap penyakit infeksi paru paru. Orangtua Brian adalah salah satu warga Nias yang tergolong tidak mampu sehingga mereka tak bisa membawa Brian untuk berobat.

Maka dibawalah Brian ke Balai Pemulihan Gizi untuk mendapatkan perawatan. Selama kurang lebih 4 bulan Brian berada di Balai Pemulihan Gizi. Setelah dinyatakan sehat oleh tim dokter maka Brian pun keluar dari balai tersebut tanpa pungutan biaya sepeserpun.
 
Brian Harefa dan Ester Zega
Selain Brian ada juga Ester Zega yang mengalami nasib serupa dengan Brian.

Dalam kesempatan itu diputar video tentang bagaimana keadaan awal Brian dan Esther sebelum masuk ke Balai Pemulihan Gizi hingga akhirnya keluar dan dinyatakan sehat yang ditandai dengan kenaikan berat badan sangat signifikan.

Jujur... menyedihkan sekali melihat tayangan video tersebut, melihat anak anak yang kurang beruntung dengan keadaan sangat memprihatinkan dan tak berdaya itu harus bertahan untuk hidup. Tayangan itu berhasil membuat para peserta terharu hingga meneteskan air mata. 

Sungguh... saat itu yang ada dalam pikiran saya adalah si kecil Samara yang seandainya mengalami nasib seperti itu, sudah barang tentu hati ini sedih sekali. 

Tak heran @nenglita yang sudah 2 kali mengunjungi anak anak Nias sampai berkaca kaca ketika menceritakan kembali pengalamannya.

Di akhir talkshow dilakukan penyerahan secara simbolis mainan dan buku anak yang terkumpul pada acara tersebut.

Penyerahan bantuan mainan secara simbolis
Alhamdulilah terkumpul cukup banyak yaa.... Tapi sepertinya dukungan dari teman teman masih sangat dibutuhkan. Karena mungkin saja mainan atau buku anak yang sudah tidak digunakan di rumah akan sangat berarti bagi anak anak Nias. 

Yang terkumpul....
Mari kita bergandeng tangan #handinhand untuk mengumpulkan mainan dan buku anak yang layak baca. Mari kita berbagi kebahagiaan kepada mereka.

Bukankah kita bahagia jika melihat tangan tangan kecil itu bermain dengan mainan yang kita berikan kepada mereka? Hingga muncul senyum yang mengembang dari mulut kecilnya. Ah.. indahnya berbagi..

Dan saya ingin sekali melihat senyum kecil itu serta merasakan kebahagiaan mereka. Betapa senangnya jika saya bisa melihat langsung kebahagiaan itu di Pulau Nias.

Jika ada teman yang ingin berpartisipasi menyumbangkan mainan dan buku cerita anak bisa langsung dikirim ke Female Daily Network di Jalan Kemang Raya No 2 Jakarta Selatan 12730 atau Kantor Tango PT Ultra Prima Abadi Jalan Lingkar Luar Barat Kav 35-36 Cengkareng Jakarta Barat.

Bantuan paling lambat diterima pada tanggal 30 Agustus 2013, memang sih tinggal beberapa hari lagi tapi gak ada istilah terlambat dong untuk berbagi. Ayyoo...buru buru cek lagi kotak mainan anak di rumah dan langsung kirim yaaa :)

Catatan Tambahan :
Berhubung saya posting ini pada tanggal 27 Agustus 2013 dan pada tanggal 29 Agustus 2013 saya menyerahkan beberapa mainan anak yang berhasil saya kumpulkan bersama teman teman kantor maka ada sedikit tambahan posting. Alhamdulilah beberapa teman kantor yang saya ceritakan tentang program #handinhand Wafer Tango tergerak untuk mengumpulkan mainan. Dan mainan itu langsung saya serahkan ke Kantor Female Daily Network kemudian diterima oleh @nenglita. 
Ah....indahnya berbagi

Foto diambil dari twitpic Mommies Daily 29 Aug
Kami menerima titipan mainan yg dikumpulin plus teman2 kantornya. Thanks alot :*



13 komentar:

  1. ya Allah..ikut sedih bacanya maak tentang anak2 di Nias itu.. :,(

    BalasHapus
  2. Paling ga tega ya klo liat anak2 dengan gizi buruk seperti itu :'(

    BalasHapus
  3. Mak, cuma bisa mainan ato apa aja bisa?

    BalasHapus
  4. @ Desi, ayoo...mak ikut berbagi ngumpulin mainan dan buku yg layak punya Radit utk disumbangkan :)

    BalasHapus
  5. @ Rina, iya banget..aku aja sempet mewek waktu liat videonya.
    Ayoo Bun... ikutan berbagi, bantuanmu sangat bermanfaat loh :)

    BalasHapus
  6. @ Yeye, iyaa...sangat gak tega, makanya yuk..kita berbagi mak :)

    BalasHapus
  7. @ Dani, saat ini yang dibutuhkan mainan dan buku layak pakai.
    Ayooo berbagi...mumpung masih ada waktu :)

    BalasHapus
  8. kasian ya anak2 itu...
    bagus nih programnya ya... moga2 semakin banyak anak yang terbantu...

    BalasHapus
  9. @ Arman, amin...semoga saja banyak yang membantu yaa :)

    BalasHapus
  10. Aku baru mampir ke sini, eh ada poto aku *penting banget* LOL.

    Makasih ya mak, udah bikin postingannya :*

    BalasHapus
  11. @ Lita, hahaha...kamu kan seleb MD jd fotonya ada dimana mana ;)
    Makazih ya udah mampir ;)

    BalasHapus

Terima kasih sudah meluangkan waktu untuk berkomentar :)