tak terhingga sepanjang masa...
Hanya memberi tak harap kembali...
bagai sang surya menyinari dunia...
Masih ingat lagu anak anak yang berjudul Kasih Ibu?
Lagu itu sangat sederhana tetapi mempunyai makna yang luar biasa di balik liriknya.
Dulu ketika saya duduk di bangku TK dan SD menyanyikan lagu ini tak ada perasaan apa apa, tetapi seiring berjalannya waktu ketika lagu ini dinyanyikan kembali seolah tak kuasa menahan air mata ini yang mengalir hingga tak terbendung.
Apalagi saat ini saya sudah menjadi seorang ibu, makin terasa soul dari lagu itu.
Adalah ibu/mama/bunda/ummi/mami/emak/mamak atau apapun itu sebutannya adalah sosok wanita yang telah melahirkan kita di dunia dengan pertaruhan nyawanya. Maka tak heran jika Allah memerintahkan umat-Nya untuk berbakti kepada orang tua (terutama Ibu) seperti yang tercantum dalam hadist Tarmidzi bahwa siapa orang yang wajib dihormati terlebih dalu? Nabi pun menjawab Ibumu...Ibumu...Ibumu...kemudian Bapakmu.
Jadi ibaratnya keharusan menghormati dan berbuat baik kepada ibu sepatutnya lebih banyak tiga kali lipat daripada penghormatan dan perilaku baiknya terhadap sang bapak.
Jelaslah sudah bahwa ibu adalah orang yang sangat istimewa dan paling tinggi derajatnya. Maka tak heran jika ada pepatah : "Surga berada di bawah telapak kaki Ibu"
Cinta Ibu tak dapat terbalaskan, mungkin itu kata-kata yang sering kita ucapkan sebagai anak, karena setiap Ibu selalu memberikan kasih sayangnya dengan tulus pada anak-anaknya, tanpa meminta bayaran, atau balasan dari semua kasih sayang yang telah di berikannya.
Mama....
Usiamu kini menjelang 60 tahun tapi kasih sayang dan cintamu tak pernah habis untuk anak dan cucumu.
Kau telah membesarkan, merawat, mengajarkan dan membimbing anak anakmu hingga kami seperti ini.
Peluh dan kesakitan tak pernah kau hiraukan dalam membesarkan kami.
Doamu tak pernah berhenti untuk kami.
Mama,
Maafkan anak2mu yang terkadang berbuat tidak pantas kepadamu
Maafkan anak2mu yang belum bisa membahagiakan dan membalas kebaikanmu
Kami hanya bisa mendoakan dalam setiap sujud kami semoga Mama selalu diberi kesehatan yang baik, umur yang panjang, rejeki yang barokah dan menjadi mama yang beruntung fii dunya wal akherat.
We love you, mom...
3 generation, mom, me and my daughter |
mom and her grandchild |
Kasih ibu memang sepanjang masa yaaa...
BalasHapusSeneng liat foto yang bertiga itu, cantik dan manis semuanya :)
Terima kasih mba Allisa :)
BalasHapus